Malam Amal untuk Pepeng

EVENT

Ferrasta Soebardi, atau yang dikenal dengan nama Pepeng, mendadak kembali masuk Rumah Sakit Puri Cinere, Depok, Jawa Barat, Selasa (18/12). Pepeng yang divonis menderita multiple sclerosis kini bahkan tak bisa tidur telentang. Ia hanya bisa tidur miring karena panggul dan pinggulnya luka. Seminggu sebelum dirawat, menurut sang istri, suaminya tidak mau makan.

Melihat kondisi tersebut, dokter yang merawat Pepeng menyatakan bahwa pemulihan Pepeng akan membutuhkan waktu. Melihat kondisi kesehatan Pepeng yang masih harus dirawat dan membutuhkan banyak dana, Charity Club Indonesia (CCI) berinisiatif mengadakan malam amal untuk Pepeng. Dipelopori oleh Bens Leo, akhirnya terselenggaralah malam amal untuk Pepeng yang dihelat pada Jumat (21/12) selama empat jam.

"Saat Mas Pepeng masuk rumah sakit, kita semua panik, terutama keluarga dan istri, yang mengharuskan Mas Pepeng diopname karena tidak mau makan selama seminggu," ujar Bens Leo saat ditemui di Malam Charity untuk Pepeng dan Eddy Radjab di kawasan Kemang.

Dalam acara tersebut, banyak musisi yang ikut ambil bagian, seperti Sys NS, GIGI, dan Nadia Vega. Lelang lagu pun dilakukan untuk mengumpulkan dana. Salah satu lagu yang berhasil dilelang dengan harga tinggi adalah lagu 11 Januari miliknya band GIGI yang berhasil dilelang dengan harga 10 juta rupiah.

Bahkan, setelah menyanyikan lagu dari GIGI, Armand juga ikut membeli lagunya sendiri dengan harga lima juta rupiah. "Mudah-mudahan dengan ini kami bisa memberikan sesuatu yang baik," ujar Armand. Tak hanya lagu dari GIGI, lagu dari Nadia Vega pun turut dilelang. "Ada lagu Gigi dan Nadia Vega yang dilelang. Tidak kita batasi karena niatnya baik untuk membantu Mas Pepeng," ujar Bens Leo.

Selain acara lelang lagu, ada jam session yang diisi oleh Dewa Budjana. Menurut Bu djana, acara semacam ini memang perlu dilakukan mengingat banyak musisi dan seniman yang perlu dibantu. Walau mengaku tak bisa membantu banyak, bermodalkan talenta bermusiknya, Budjana berharap apa yang ia lakukan bisa bermanfaat bagi musisi dan seniman lain, seperti Pepeng.

Tak hanya untuk membiayai Pepeng, diakui Bens Leo, sumbangan yang terkumpul juga membiayai sejumlah seniman dan musisi lain. Salah satunya adalah musisi Eddy Radjab yang tenar melalui band Yeah Yeah Boys asal Surabaya. "CCI sebelumnya juga mengumpulkan sumbangan untuk Ebet Kadarusman. Selain Pepeng, ada Mas Eddy Radjab yang membutuhkan biaya untuk pengobatan," ujar Bens Leo. Hingga acara malam amal penggalangan dana untuk Pepeng dan Eddy Radjab selesai, dana yang berhasil terkumpul mencapai 33 juta rupiah. smn/R-4