Simon mengatakan pada Piers Morgan pada Sabtu (11/2/2012) lalu bahwa Whitney adalah salah satu penyanyi yang ia pertimbangkan untuk reboot musim kedua 'The X Factor'. Rencananya, Simon ingin bertemu Whitney pada Senin (13/2/2012).
Saat mendengar berita kematian Whitney, Simon mengaku kaget. Menurutnya, tak ada penyanyi yang bisa menyamai kemampuan Whitney dalam melantunkan lagunya.
"I am so sad to hear about Whitney. We have lost one of the greatest singers of all time," tulis Simon lewat akun Twitter-nya.
Whitney ouston meninggal dunia pada usia 48 tahun di Hotel Beverly Hilton, Los Angeles, Sabtu (11/2/2012). Hingga saat ini belum diketahui penyebab pasti kematian penyanyi yang telah meraih 6 Grammy Awards itu.
sumber: detik hot