Jelang Sidang Raya Dewan Gereja Sedunia (World Council of Curches/WCC) pada 31 Oktober hingga 8 November 2013 di Busan, Korea Selatan, Persatuan gereja-gereja se-Indonesia akan menggelar rangkaian acara bertema "Celebration of Unity". Acara yang akan digelar pada 17-18 Mei 2013 ini menghadirkan suguhan hiburan gratis.
Rangkaian acara diawali dengan seminar akbar di ICC Grand Ballroom lt.10 Mall Mega Kemayoran (MKG) dengan 2000 orang peserta dari semua perwakilan gereja-gereja di Indonesia pada 17 Mei 2013. Sedangkan puncak acara akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno berupa pentas kolosal yang akan menampilkan tarian kolosal, paduan suara, hiburan dari artis-artis serta peneguhan Ikrar Nasional Kesatuan Gereja.
Pada acara puncak, paduan suara akan menyanyikan lagu berjudul "Song of Unity". "Album Songs of Unity ini diharapkan dapat terus bergema dan menjadi penyemangat sekalipun acara di Stadion Bung Karno sudah selesai, sehingga dapat berdampak nyata bagi persatuan dan kesatuan rakyat Indonesia dimana pun berada," ungkap Pembina Paduan Suara dan Musik SoliDEO, Yakub Pratama, beberapa waktu lalu.
Acara Celebration Of Unity ini juga melibatkan ReachOut Foundation, sebuah yayasan nirlaba yang dipimpin oleh Judith Soeryadjaya. Menurut Judith, penyelenggaraan acara "Celebration of Unity" adalah sebagai salah satu wujud syukur karena telah dipercaya sebagai tuan rumah Pre-Event General Assembly World Councils of Churches.
Diungkapkan ketua "Celebration of Unity", Pendeta Nus Reimas, terpilihnya Indonesia sebagai tuan rumah Pre-Event General Assembly World Councils of Churches adalah karena keberhasilan Indonesia dalam penyelenggaraan acara Global Christian Forum di Manado, dua tahun lalu. smn/R-4