Asyiknya Kolaborasi Musik Modern dan Tradisional

Lengkingan melodi gitar listrik yang berpadu dengan riuhnya tabuhan gendang dan merdunya suara biola menghasilkan alunan musik yang asyik dari lagu-lagu populer seperti Cari Jodoh.

Suara renyah khas Anji pun masuk mengisi alunan irama ditambah goyangan asyik Ira Swara. Para pemain bergoyang ringan seolah tenggelam dalam harmonisasi nada yang mengalir. Entakan yang pas dan asyik pun membuat penonton bernyanyi dan berjoget bersama. Itulah konsep Musik Asyik di acara Sampoerna Kretek Asyiiik Fest 2013 di Lapangan Stadion Yos Sudarso, Tegal, Sabtu (22/6).

"Kebersamaan ini diwujudkan dalam Kolaborasi Musik Asyiiik. Ada musik lokal yang dibawakan oleh komunitas lokal di tiap kota penyelenggara dan berkolaborasi bersama dengan musik modern yang dibawakan oleh pemusik Ibu Kota," ujar Astari Fitriani Brand, Manajer Sampoerna Kretek, saat ditemui di Tegal, Jawa Tengah (22/6).

Tak hanya di Tegal, acara ini pun diadakan di lima kota lainnya, yakni Sambas (18/6), Mojokerto (8/6), Lampung (7/9), Tasikmalaya (21/9), dan Jakarta (5/10). Mengusung tema "Asyiiiknya Kebersamaan dalam Kolaborasi Budaya", momen asyiknya kebersamaan akan dihadirkan melalui banyak cara.

"Mulai dari kuliner, kompetisi estafet, berkelompok bersama komunitas lokal, sampai panggung hiburan kolaborasi Musik Asyiiik, sengaja kami rancang untuk membangun nuansa kebersamaan yang kental," lanjut Astari.

Kolaborasi antara Vicky Sianipar dan komunitas Congrock Karimoeni di Tegal ini pun terlihat ciamik. Alunan musik yang dihasilkan kolaborasi mereka ini mampu mengajak penonton berjoged sepanjang pertunjukan.

"Di panggung ini kami bikin sesuatu yang unik dan menarik, kami gabungkan warna musik modern dengan etnik dengan sentuhan alat musik saron, gending, suling, dan gamelan. Hasilnya musik ini tidak hanya nikmat didengarkan kalangan bawah dan menengah, kalangan atas bisa menikmati ini dengan bergoyang karena perpaduan musik ini menghasikan warna jazz dan fusion," kata Vicky saat ditemui di Tegal.

Hal senada juga di ungkapkan oleh Anji salah satu pengisi acara. "Ini kerja sama yang kelima dengan Vicky. Konsep sedikit berbeda, waktu itu lebih kolosal. Kalau sekarang lebih pengin dapat merakyatnya," imbuh mantan vokalis Drive ini.

Sekitar 12 lagu yang disuguhkan oleh Anji dan Ira Swara dari berbagai jenis lagu seperti dangdut, pop. Kesemua lagu itu saling berkaitan karena merupakan satu kesatuan dari alur cerita. Sementara itu, Radja yang didaulat sebagai band penutup memainkan 12 lagu. Smn/R-4